Wednesday , March 19 2025
Cara Move On dari Mantan yang Setiap Hari Ketemu agar Tetap Elegan dan Tegar

5 Cara Move On dari Mantan yang Setiap Hari Ketemu agar Tetap Elegan dan Tegar

Setiap orang pasti pernah merasakan jatuh cinta. Jika mau menjalin hubungan asmara, maka Anda juga harus berani menanggung sakit hati apabila berpisah dengan gebetan. Pasalnya, cinta dan sakit hati ini sudah menjadi satu paket dalam hubungan asmara.

Akan terasa sulit bagi Anda, jika gebetan atau mantan pasangan Anda merupakan teman sekolah, kampus, kantor, atau malah teman sekampung. Pasti Anda dan mantan Anda akan merasa canggung dan sulit menyembunyikan rasa sakit hati kala bertemu.

Selain itu, Anda juga akan susah move on dari gebetan karena bertemu setiap hari. Namun Anda tidak perlu khawatir, pasalnya kami akan menghadirkan beberapa tips agar bisa move on dari mantan yang setiap hari ketemu.

Cara Move On dari Mantan yang Setiap Hari Ketemu

Daripada penasaran, langsung saja berikut ini kami hadirkan beberapa cara move on dari mantan yang setiap hari ketemu agar tetap terlihat elegan dan tegar.

1. Stop Menyalahkan Diri Sendiri

Salah satu risiko menjalin hubungan dengan orang yang setiap hari Anda temui adalah susah melupakan atau sering merasa bersalah jika hubungan tersebut berakhir. Kendati demikian, alangkah baiknya jika Anda tidak menyalahkan diri sendiri.

Percayalah, apapun yang telah terjadi merupakan takdir yang hanya bisa Anda jalani. Kenyataan bahwa Anda pernah memilih dan memilikinya adalah keputusan yang benar, hanya saja segala sesuatu bisa saja berubah seiring berjalannya waktu.

Jadi, Anda harus tetap berpikir positif dan berusaha bersikap biasa saja ketika bertemu dengan mantan kekasih. Jika memang terasa berat, sebaiknya Anda curhat kepada orang yang Anda percayai agar menjadi lebih ringan.

2. Mencari Orang Terdekat & Terbaik untuk Curhat

Tips selanjutnya adalah mencari orang terdekat dan terbaik bagi Anda. Misalkan saja ibu, sahabat, rekan kerja, atau yang lannya. Anda bisa membicarakan masalah Anda dan minta saran dari orang yang Anda percaya tersebut.

Dengan begitu, Anda tidak akan merasa kesepian karena memiliki teman untuk berbagi kisah. Bukan hanya itu saja, bisa jadi Anda juga akan mendapat simpati dan bantuan dari orang tersebut untuk melalui masa-masa sult ini.

3. Lebih Mencintai Diri Sendiri

Biasanya waktu yang Anda miliki selalu bersama sang kekasih, maka setelah putus waktu Anda akan menjadi lebih lengang. Maka Anda bisa menggunakan waktu tersebut untuk merawat diri dan semakin mencintai diri sendiri. Dimana hal tersebut merupakan cara terbaik untuk move on dari mantan.

Penting bagi Anda untuk menanamkan kepercayaan diri bahwa Anda berhak bahagia dan memiliki hubungan yang lebih baik lagi. Dan yang lebih penting lagi jangan menyalahkan diri sendiri karena hubungan yang Anda jalin tidak berhasil.

Anda hanya perlu memaafkan diri sendiri apabila pernah melakukan kesalahan terhadap mantan kekasih Anda. Pasalnya hal ini merupakan salah satu bagian terpenting dalam mencintai diri sendiri.

4. Sibukkan Diri dengan Beribadah

Cara move on dari mantan kekasih yang berikutnya adalah menyibukkan diri dengan beribadah. Sebaiknya isi waktu luang Anda dengan mendekatkan diri pada tuhan. Anda bisa bordoa dan meminta pertolongan agar hati Anda bisa kembali tertata dan bisa menjalani hari-hari seperti biasanya.

5. Hindari Dunia Sosmed Sementara Waktu

Tidak dapat dipungkiri bahwa setiap kali putus dengan kekasih akan merasa ingin tahu kabar terbaru mantan, apakah dia sudah memiliki pasangan baru atau belum. Sebaiknya Anda berhenti untuk menguntit mantan di sosial media.

Jika Anda masih stalking mantan, takutnya Anda perasaan cinta dalam hati Anda akan kembali tumbuh dengan melihat foto-fotonya. Tentu saja hal ini akan memperburuk perasaan sedih Anda. Mungkin saja Anda akan merasa menyesal karena kehilangannya.